Ajak Anak Keliling Dunia, Ayah Ini Rela Jual Rumah Dan PerusahaanBagi sebagian orang tua yang sama-sama bekerja dan memiliki anak. Kemungkinan besar waktu luang bakal menjadi satu-satunya hal yang paling berharga bagi mereka. Bagaimana tidak, di sela-sela kesibukan pekerjaan atau bisnis yang dikelola terkadang membuat mereka sama-sama merasa dilema.
Entah disadari atau tidak, waktu yang bisa dihabiskan bersama buah hati akan berkurang bagi kedua orang tua yang sama-sama bekerja. Sehingga, tak heran kalau situasi seperti itu akan membuat kondisi hubungan antara orang tua dan anak pun jadi merenggang. Alhasil, terkadang dampak buruknya toh berimbas pada mereka juga.
Lalu, dengan alasan itulah seorang ayah yang bernama Zhu Chunxie ini mengkhawatirkan kondisi tersebut. Sehingga, pria yang memiliki anak perempuan usia 2 tahun tersebut nekat menjual rumah dan perusahaannya hanya untuk membawa putrinya jalan-jalan keliling dunia, seperti dilansir melalui Chinadaily.
Pria yang berasal dari Jilin, Korea itu pun nekat menjual semua yang ia miliki senilai 2 juta yuan (sekitar Rp 4,3 miliar) untuk membeli sebuah RV dan biaya hidup selama liburan tersebut. Pria yang sudah menghabiskan waktu selama 10 tahun bekerja di Shanghai, China ini pun rela melakukannya demi menghabiskan waktu bersama putrinya.
Idenya ini terbesit suatu ketika saat teman-teman yang sama-sama bekerja itu mengeluh tak bisa menyisihkan waktu untuk anak dan keluarga. Alhasil, Zhu yang hidupnya sudah berlebihan itu memutuskan hal itu demi bisa meluangkan waktu bersama anaknya itu.
Tak tanggung-tanggung, sosok ayah yang masih muda ini berencana bakal mengajak anaknya berkeliling dunia selama 5 tahun lho. Di mana, rencananya yang tak biasa itu pun sudah didiskusikan dengan istrinya dan dipersiapkan selama 3 bulan sebelum bulan Agustus yang lalu. Gimana menurutmu dengan sosok ayah plus suami yang seperti ini. Keren bukan? (chi/vit)