Munculnya seorang warga dengan nama Tuhan, asal Banyuwangi membuat heboh jagad maya.
Karena nama itu sangat unik, namun tahukah anda, bahwa banyak nama-nama unik di dunianya ini, yang membuat anda akan tersenyum mesem bahkan tertawa.
Baru-baru ini juga di Palembang, ada seseorang yang bernama Saiton.
Ketika kita mendengar nama "Saiton" tentu yang terbersit di benak adalah sosok jahat dan menyeramkan.
Namun berbeda dengan Saiton yang menyeramkan tersebut, seseorang bernama "Saiton" menggegerkan dunia maya belakangan ini ternyata merupakan pribadi intelektual dan soleh.
Saiton mengatakan, meski nama yang diberikan oleh orangtuanya menyeramkan dan terkesan jahat, akan tetapi sifat tidak boleh ditiru.
"Nama boleh seram, namun sifat janganlah seperti itu," ujarnya setengah bercanda.
Ketika adzan Dzuhur berkumandang, Saiton pun langsung bergegas menuju musalah di SMK Bimtek.
"Nanti ya, saya solat dulu ya," katanya.
Namun terlepas dari semua itu, perlu pula anda pahami bahwa nama lebih dari identitas diri seorang-sesorang dan sangat berharga.
Bahkan nama banyak disebut sebagai doa, simbol keberuntungan dan lebih dari itu merupakan jati diri, harga diri dan kekuatan kita.
Semoga nama-nama unik ini membuat kita semakin sadar, bahwa nama bukan sekadar nama tetapi lebih dari itu.
Video : 17 Nama Unik dan Aneh